Umum

Pajak Online

Beberapa layanan perpajakan saat ini sudah dapat dilakukan secara online, berikut daftar aplikasi pajak yang bersifat online dan jenis layanannya

Pendaftaran NPWP

Aplikasi Ereg – Pendaftaran NPWP Online

Eregistration adalaha aplikasi resmi Direktorat Jenderal Pajak untuk memudahkan pendaftaran npwp secara online melalui website https://ereg.pajak.go.id/ , saat ini aplikasi ini dapat digunakan untuk melakukan pendaftaran npwp online orang pribadi, berikut panduannya: cara mendaftar npwp secara online

Pembuatan Kode Billing Pajak

Aplikasi SSE – Pembuata Kode Billing Pajak

Surat Setoran Elektronik (SSE) 3 adalah salah satu aplikasi yang digunakan untuk membuat kode billing pajak melalui website resmi https://djponline.pajak.go.id/, kode billing ini nantinya digunakan untuk membayar pajak. Berikut panduan untuk membuat kode billing melalui SSE3 : cara membuat kode billing untuk membayar pajak

Pelaporan Pajak

Aplikasi DJP Online

Aplikasi DJP Online yang dapat diakses melalui alamat https://djponline.pajak.go.id/ merupakan aplikasi resmi Direktorat Jenderal pajak yang dapat digunakan untuk:

1). Pelaporan Pajak secara online (efilling), setelah kita masuk aplikasi, kita akan menemukan bahwa di dalam aplikasi DJP Online terdapat beberapa layanan yang salah satunya adalah efilling. berikut adalah panduan cara melaporkan pajak (SPT) secara online:

2). Surat Setoran Elektronik (SSE) 2, adalah aplikasi yang digunakan untuk membuat kode billing pajak, aplikasi ini mirip dengan SSE3 diatas.

Artikel berikut mengulas pembuatan kode billing pajak melalui berbagai aplikasi yang salah satunya adalah SSE2 : cara membuat kode billing untuk membayar pajak

3). Ereporting, aplikasi ini digunakan untuk melakukan pelaporan harta bagi Wajib Pajak yang telah mengikuti Tax Amnesty

4). Eform, aplikasi ini pada dasarnya digunakan untuk pelaporan pajak juga, sama dengan efilling, namun dengan cara yang berbeda, yaitu dengan mendownload file, mengisinya kemudian melakukan submit

Permintaan Nomor Faktur Pajak

Enofa Online

Aplikasi Enofa yang dapat diakses di alamat https://efaktur.pajak.go.id ini merupakan aplikasi yang digunakan untuk melakukan permintaan nomor faktur secara online. Berikut adalah panduan permintaan nomor faktur secara online: cara meminta nomor faktur pajak secara online

Recent Posts

Penggunaan NPWP 16 Digit dan NITKU dalam masa transisi tahun 2024

Penggunaan NPWP 16 Digit Penggunaan NPWP 16 Digit Dalam Pasal 11 PMK 136 Tahun 2023…

4 months ago

Update Aplikasi Aplikasi e-Faktur 4.0

Perubahan Efaktur 4.0 Perubahan pada Update efaktur 4.0 Perubahan pada efaktur desktop Pencantuman informasi NPWP…

4 months ago

Perpanjangan Sertifikat Elektronik eFaktur

Sertifikat elektronik pada aplikasi efaktur berlaku selama 2 (dua) tahun dihitung sejak tanggal Sertifikat Elektronik…

5 months ago

Permintaan Data Faktur

Apabila data faktur hilang maka atas data e-Faktur yang hilang tersebut, Pengusaha Kena Pajak dapat…

11 months ago

SKB Hibah dan Waris

Surat Keterangan Bebas terkait Pengalihan Hak atas Tanah/atau Bangunan melalui Hibah dan Warisan. Peaturan Terkait…

10 months ago

Permintaan Nomor Faktur secara Manual

Permintaan nomor faktur dapat dilakukan secara online melalui website https://efaktur.pajak.go.id , tapi kalau pun ada…

4 months ago